Wednesday, November 6, 2013

A. Menyampaikan Isi Berita


A.     Menyampaikan Isi Berita
Perkembangan informasi saat ini sudah semakin pesat. Perkembangan informasi itu terjadi seiring dengan perkembangan media massa. Bukan hanya media cetak saja, melainkan juga media elektornik; radio, televise, dan internet. Media elektronik saai ini sudah menjadi menyajikan berita (news) sebagai salah satu menu acara. Keadaan itu tentu saja menjadi indikasi yang baik bagi dunia jurnalistik.
Pada pembelajaran kali ini, kalian akan belajar mendengarkan siaran atau informasi dari media elektronik. Diaharapkan, setelah mengikuti kegiatan ini, kalian akan mampu mencatat isi pesan pokok yang terdapat dalam siaran berita, mengajukan pertanyaan tentang isi berita, menyampaikan kembali isi berita kepada orang lain.
Dalam sebuah berita, pokok – pokok isi berita merupakan jawaban atas pertanyaan apa, siapa, di mana, kapan, mengapa dan bagaimana (5W+1H) yaitu ;
1.      What (apa);
2.      Who (siapa);
3.      Where (di mana);
4.      When (Kapan);
5.      Why (mengapa);
6.      How (Bagaimana).

Perhatikan contoh analisis berita di bawah ini !

Mobil Esemka Ciptakan Lapangan Kerja

Dukungan politis diberikan Komisi VI DPR terhadap kehadiran mobil Esemka, yang merupakan produk siswa-siswa SMK bekerja sama dengan usaha kecil menengah (UKM), awal akhir Januari 2012. Mobil ini telah diperkenalkan oleh Walikota Solo Joko Widodo pada awal Januari lalu. Selain menunjukkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia, produk ini juga mampu menekan “uang menguap” ke luar negeri sekitar Rp 700 triliun/tahun, hasil keuntungan penjualan mobil produk asing sekitar 1 juta unit/tahun di Indonesia.

Justru kalau berhitung dengan konsep industri, banyak keuntungan. Jadi tidak ada kendala pada pembuatan mobil Esemka. Seperti pasar, sudah ada. Kalau dalam record business, yang pesan sudah di atas 4.000 unit, baik yang applied formal, on call, atau lewat internet. Ini baru di Jawa saja. Melihat ini, mestinya kita bahu-membahu untuk mewujudkan permintaan itu. Jadi, jangan takut kita tidak ada niatan untuk membikin pabrik tapi memaksimalkan kapasitas SMK,  yang punya tempat praktik cukup baik, dan bermitra dengan industri-industri lokal.
//
Sudah membuat komponen dan 70% komponen produk lokal. Sisanya memang beli, seperti control automatic, meter, electro control lock. Komponen sudah diproduksi di beberapa tempat, seperti Sidoarjo, Pasuruan, Tulungagung, Purwokerto, Tegal, Bekasi, Tangerang, dan Sukabumi. Dengan pemenuhan 70% komponen lokal, itu sudah cukup. Pabrikan-pabrikan juga tidak ada 100% komponen sendiri.Tidak ada 100% Jepang atau Jerman. Oleh karena itu, semua komponen bangsa ini perlu membantu.

Produk mobil Esemka memiliki tiga kelebihan. Selain kualitasnya tidak kalah dengan produk asing, juga bisa menekan “uang menguap” keluar negeri yang diperkirakan mencapai Rp 700 triliun/tahun, dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan baru.

Mobil Esemka ini dapat dukungan dari departemen terkait responnya bagus. BUMN, Kemenko Kesra, Koperasi dan UKM memberikan dukungan positif dan mendorong untuk terus maju. Kalau Perindustrian belum ada statement untuk mendorong kita. Meski begitu, kita akan terus melakukan komunikasi di panja.

Dengan perizinan tidak ada kendala. Perindustrian sudah menyatakan vehicle identification number dan pendaftaran protipe oke. Tinggal masalah gas buang. Tetapi, Persatuan Insinyur Indonesia (PII) akan membantu menerjunkan para ahlinya guna mengatasi masalah emisi ini. Sedang sertifikasi registrasi uji tipe maupun penerbitan BPKB dan STNK akan lancar saja.

Unsur 5W 1H pada berita :

What     → Apa yg diberitakan? Mobil Esemka Ciptakan Lapangan Kerja.
Where  → Dimana diperkenalkan mobil Esemka tersebut? di Solo, Jawa Tengah.
When   → Kapan kehadiran mobil Esemka? Awal akhir Januari 2012.
Why     → Kenapa produk mobil Esemka di ciptakan? Produk mobil Esemka memiliki tiga kelebihan.  Selain kualitasnya tidak kalah dengan produk asing, dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan baru.
Who    → Siapa yang membuat mobil Esemka tersebuut? Siswa-siswa SMK yang bekerja sama dengan usaha kecil menengan (UKM)
How     → Bagaimana dukungan dari departemen terkait? Mobil Esemka ini dapat dukungan dari departemen terkait responnya bagus. . BUMN, Kemenko Kesra, Koperasi dan UKM memberikan dukungan positif dan mendorong untuk terus maju. Kalau Perindustrian belum ada statement untuk mendorong kita.

Sumber : C&K 703/Tahun 2012/Rabu, 15 Februari 2012

No comments:

Post a Comment

tolong tinggalkan coment yach.....